Belum hits kalau belum coba Dino Donuts

, , 2 comments


Assalamualaikum teman-teman 😊

Kalian semua pasti udah gak asing dong sama kue dengan bentuk berlubang di tengah seperti cincin dan adapula yang berbentuk bulat ada isian didalamnya. Yuppp pasti hampir 100% jawabannya benar semua, that’s right the answer is donat. Kue yang satu ini memang sangat digemari oleh siapapun tak mengenal usia, mau anak kecil, remaja, sampai orang dewasa pasti suka sama kue berbentuk cincin ini, karena rasanya yang manis dan cukup mengenyangkan. Kita dapat menjumpai kue ini dimanapun, karena donat merupakan salah satu kue populer favorit masyarakat dunia. Tampilan donat pun lebih bervariasi. Dulu, donat tampil dengan bentuknya yang khas, yaitu bulat dengan lubangnya di tengah, tetapi kini tampilan donat sudah beraneka macam lohhh. Topping donat juga tidak hanya bertabur gula halus, tetapi sekarang lebih bervariasi.

Tapi kalian tau gak asal muasal donat darimana??? Ternyata sejarah donat ini cukup panjang sejak kemunculannya pertama kali hingga mencapai penampilannya saat ini. Para arkeolog  di Amerika menemukan beberapa peninggalan yang menggambarkan adanya jenis makanan yang berbentuk seperti donat pada zaman prasejarah. Namun diduga keras bahwa donat itu berasal dari daerah di Kincir Angin, Belanda yaitu Manhatten, dan di sana donat dinamakan "olykoek" atau kue yang digoreng. Nah pada artikel kali ini, saya ingin memberikan informasi mengenai donat, tetapi bentuknya berbeda dari donat pada umumnya, kalian semua pasti pada penasaran kan??? Daripada makin penasaran, yukkk kita simak baik-baik.


Ditempat ini bentuk donat dibuat tak seperti biasanya loh, seperti donat dinosaurus dan alphabet. Dan varian toppingnya beraneka macam, seperti Strawberry, Tiramisu Coco, Greentea, Banana Cheese, Oreo, Kacang Cokelat, Taro, Blueberry, Choco Sprinkle, Bubblegum, Choco Rainbow. Gak hanya bentuknya aja yang lucu dan menggemaskan, soal rasa gausah ditanya lagi dehhh, pokoknya juara banget, gak kalah kok rasanya sama donat-donat lainnya. Menurut saya tekstur donat ini padat dan gak keras, pokoknya lembut banget, rasanya kaya akan susu dan butter sehingga aman nih untuk dikonsumsi oleh anak-anak. Nah untuk toppingnya sendiri, rasanya manisnya pas di lidah gak bikin enek dan gak bikin gigi kalian sakit, pokoknya wuenakkk dehhh.


Karena bentuknya yang lucu dan unik, donat ini pas banget dijadiin hadiah yang berkesan lohhh, yang bisa di berikan untuk hari istimewa orang orang terdekat kita. Apalagi bentuk donat alphabet, bisa banget nih disesuaikan untuk menyampaikan kata-kata sesuai yang kita mau, karena banyak kata yang bisa tercipta lewat  Dino Donuts. Misalnya mau ngucapin selamat ulang tahun, hari jadian sama pacar, lahiran, wisuda kelulusan, sampai acara sakral sekalipun seperti lamaran, bisa banget lohhh dijamin worth it deh hehe 😊 Nah kalo mau mesen donut hits ini gimana sih??? Gampang banget gengs, kalian bisa datang ke outlet nya langsung yang beralamat di Jl. Tebet Utara Dalam No.34, RT.5/RW.1, Tebet Timur, Jakarta Selatan, samping sekolah SMPN 115 Jakarta. Kalo ngerasa kejauhan dan mager buat datang ke outletnya, udah gaperlu risau lagi dong tinggal pesen online aja atau gak lewat go-food. Garibet kan??? Oiya untuk pesan donat alphabet harus H-2 yaaa. Buat yang gak sabar dan udah ngiler duluan yukkk cusss cobain daripada nyesel.

Sekian artikel ini saya buat, semoga informasinya dapat bermanfaat untuk kalian semua yaaa. Terimakasih telah membaca artikel ini, salam literasi ðŸ˜Š



2 komentar:

  1. Waaahh kayanyaa enaakk. Tapi bentuknya lucu amat ya. Pasti sayang dah makannya wkwkw

    BalasHapus

  2. Admin numpang promo ya.. :)
    cuma di sini tempat judi online yang aman dan terpecaya di indonesia
    banyak kejutan menanti para temen sekalian
    cuma di sini agent judi online dengan proses cepat kurang dari 2 menit :)
    ayo segera bergabung di fansbetting atau add WA :+855963156245^_^
    F4ns Bett1ng agen judi online aman dan terpercaya
    Jangan ragu, menang berapa pun pasti kami proseskan..
    F4ns Bett1ng

    "JUDI ONLINE|TOGEL ONLINE|TEMBAK IKAN|CASINO|JUDI BOLA|SEMUA LENGKAP HANYA DI : WWw.F4ns Bett1ng.COM

    DAFTAR DAN BERMAIN BERSAMA 1 ID BISA MAIN SEMUA GAMES YUKK>> di add WA : +855963156245^_^

    BalasHapus